Gianyar,mediapelangi.com-Terkait maraknya informasi pembangunan tower telekomonikasi dibeberapa sekolah di Gianyar,,Komisioner Bidang Pendidikan(KPPAD) terus berupaya melakukan pengawasan,karena sebelum membangun tower yang sebelumnya berdiri belum dilakukan sosialisasi,sehingga tidak saja meresahkan kalangan siswa dan guru,namun juga masyarakat sekitar ikut dirugikan.
Bahkan,Jumat(17/11/2017)Komisioner Bidang Pendidikan(KPPAD)Provinsi Bali,I Kadek Ariasa,juga kembali mendapatkan laporan tower serupa kembali berdiri di dua Sekolah Dasar Negeri 3 Ubud dan Sekolah dasar Negeri 3 Peliatan,Ubud,Gianyar.
Siswa dan guru serta komite disekolah inipun berencana mengirimkan surat curhatan ke OPD terkait serta Bupati Gianyar,terkait dengan pembangunan tower di areal sekolah.
Pihaknyan juga berharap,pembangunan tower ini dapat direlokasi ke tempat yang lebih aman,hingga tidak berbahaya bagi anak – anak sekolah dan lingkungan sekitar,ā€¯ujarnya.
Lebih lanjut Ariasa,juga menyampaikan pembangunan tower tanpa sosialisasi ini, telah melakukan pertemuan khusus melibatkan pihak sekolah serta komite untuk membahas keberadaan tower yang kini meresahkan dunia pendidikan di Gianyar.
Mendapat informasi dari pimpinan sekolah dan guru ternyata sudah ditemukan ada bangunan tower sejenis yang juga sudah dibangun tanpa sepengetahuan warga dan sekolah di lingkungan termasuk tanpa ada sosialisasi sehingga juga sebenarnya ditolak, hanya tidak menjadi berita karena terliput media”
Pihaknya juga berharap ada komunikasi yang baik antara pemangku kepentingan, pemerintah daerah , sekolah serta dan warga masyarakat agar tidak ada yang dirugikan,ā€¯harapnya.(eka-ad-mp).