fbpx
FeaturedKarangasemPeristiwa

KMP Swarna Cakra Kandas di Padang Bai, 194 Penumpang Berhasil Dievakuasi

KARANGASEM, MEDIAPELANGI.com – Kapal Motor Penumpang (KMP) Swarna Cakra kandas setelah terseret deras sebelum tiba di Dermaga Pelabuhan Padang Bai, Karangasem.

Kapal dengan membawa 194 orang penumpang ini sebelumnya berangkat dari Pelabuhan Lembar Lombok, NTB, Minggu (26/5/2019) sekitar pukul 00.15 Wita.

“Rencananya kapal tersebut akan berlabuh di pelabuhan Padang Bai sekitar pukul 08.00 Wita. Namun sekitar 400 meter arah timur sebelum masuk dermaga, kapal terbawa arus di perairan dangkal dan kandas,” ujar Kepala Kantor Basarnas Bali, Hari Adi Purnomo, Minggu (26/5/2019) di Denpasar.

Baca Juga:  Bupati Tabanan Serahkan LKPD Unaudited Tahun 2023

Hari Adi Purnomo menerangkan, Basarnas yang menerima laporan tiba di lokasi dengan mengerahkan 2 unit Rigid Inflatable Boat (RIB). Selain ombak, kondisi gelap juga membuat proses evakuasi terhadap 194 orang penumpang berjalan lambat.

“Proses evakuasi juga melibatkan speed boat dan beberapa perahu nelayan. Setelah berlangsung sekitar 5 jam lebih, semua penumpang dan ABK berhasil dievakuasi sekitar pukul 12.45 Wita,” kata Purnomo.

Baca Juga:  Pj. Gubernur Bali Apresiasi Dukungan Semua Pihak Sukseskan Pelaksanaan Karya IBTK Pura Agung Besakih

Seluruh penumpang lalu dibawa dan dikumpulkan di ruang tunggu Pelabuhan Padangbai. Sedangkan kapal yang kandas sudah bisa ditarik menuju dermaga oleh Tug Boat milik Pertamina Depo Manggis, Karangasem. (aw)

Berita Terkait

Back to top button
error: Konten ini terlindungi.