fbpx
FeaturedGianyarHiburan

Konser Bali “Salam Dua Jari” Tunjukkan Partisipasi Anak Muda Dukung Pemimpin Bebas Korupsi

GIANYAR, MEDIAPELANGI.com-Ribuan anak muda tumpah ruah menyaksikan Konser Bali salam dua jari di Lapangan Astina Gianyar.Minggu(11/3/2018).

Konser yang digelar komunitas Taksu seni Bali. Suasana semakin meriah ketika Joni Agung and Double T membawakan sejumlah tembang Reggae.Mendengar hentakan musik reggae spontan anak-anak muda ini berjingkrak mengikuti irama. Sesekali mereka menyanyikan lirik lagu yang dibawakan Joni Agung. Di sela-sela lagu Jhony Agung berorasi tentang proses pilkada yang sedang berlangsung di Bali.

Sementara itu Calon gubernur nomor urut dua Ida Bagus Rai Dharma Wijaya Mantra yang hadir dalam konser ini,Rai Mantra mendengarkan aspirasi  siapa saja  yang disampaikan oleh para seniman Bali secara langsung. Para seniman apa yang menjadi harapanya para seniman Bali.

Dia berharap pemimpin Bali mendatang bisa memperhatikan kreatifitas para seniman. Selain seniman Bali juga mengharapkan pemimpin Bali yang jujur, bicara apa adanya dan yang pasti bebas korupsi dan bukan hanya janji tapi bukti nyata yang sangat diharapkan oleh masyarakat Bali.

 

“Kita punya harapan akan lahirnya pemimpin yang lebih baik di masa mendatang. Pemimpin yang tidak bohong, kata dan perbuatan harus sejalan dan pastinya bebas korupsi,” kata Jhony Agung.

Baca Juga:  Sekda Dewa Indra Tegaskan Pentingnya Pendekatan Humanis Satpol PP dalam Penegakan Peraturan

Mendengar aspirasi seniman ini Rai Mantra menegaskan siap mengemban kepercayaan yang diberikan para seniman. Terutama memperhatikan perkembangan seni dan anti korupsi.

“Rai Mantra  siap menerima kepercayaan dari para seniman, dan yang paling penting kita bersama-sama untuk perangi korupsi,” tegas Rai Mantra.

Untuk bidang seni Rai Mantra bersama pasangannya Ketut Sudikerta (Mantra-Kerta)  mempunya program unggulan. yaitu dengan membangun Art Center diseluruh Kabupaten di Bali.

Rai Mantra sendiri mendapat dukungan dari ratusan seniman di Bali yang tergabung dalam wadah Komunitas Taksu seni Bali. Mereka kemudian menggagas konser salam dua jari.

Adapun artis dan band yang terlibat dalam Konser Bali Salam Dua Jari diantaranya  Ayu Maenah & nana Viana, Joni Agung & double T, Coki Netral, Bintang Feat Lebri Partami, Kis, Bona Alit & Ocha Taksu, The Rocknest, The Crazy Horse, The Small Axe, Rajes n Band & Rah Tut XXX, Parade Band Gianyar, RastaFlute Singapadu dan Wayang Inovatif Genta Wisesa. Acara akan dipandu oleh pelawak Bali Dadong Rerod.

Baca Juga:  Bupati Tabanan Serahkan LKPD Unaudited Tahun 2023

Kordinator komunitas Taksu Seni Bali Agung Bagus Mantra alias Gus Mantra mengatakan konser ini adalah bentuk semangat seniman Bali mengawal taksu budaya Bali. Semangat tersebut kemudian dipersembahkan kepada Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra atau Rai Mantra yang maju sebagai calon gubernur Bali tahun 2018.

“Konser ini digelar berbasiskan semangat kebersamaan dalam mengawal Taksu Budaya Bali yang dititipkan kepada calon pemimpin Bali yaitu sahabat kami Rai Mantra,” kata Gus Mantra.

Dalam konser ini seniman juga ingin menyampaikan pesan politik bermartabat.Kalah atau menang dihadapi secara terhormat. Politik sesungguhnya bisa dijalani dengan senyum dan kegembiraan. Bukan saling menghujat apalagi sekedar adu kekuatan.

“Apa yang kami persembahkan sesuatu yang terbaik bagi Bali, ingin membagikan sesuatu yang menyejukan. Gaungkan politik damai harmoni di tengah keberagaman, Tanamkan Nilai Kemurnian yang Bali ” akan terciptanya Bali yang santhi,Bali yang bermartabat termasuk pemimpinya,” kata Bagus Mantra.(mp)

Berita Terkait

Back to top button
error: Konten ini terlindungi.