fbpx
BirokrasiFeaturedJembrana

Sembari Sosialisasi Operasi Keselamatan Agung 2019, Polisi Bagi-bagi Takjil

JEMBRANA, MEDIAPELANGI.com –  Moment ramadhan yang bertepatan dengan Operasi Keselamatan  Agung  2019, dimanfaatkan betul oleh Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Jembrana, untuk sosialisasi keselamatan berlalu lintas sambil beribadah.

Berlokasi di perempatan Jendral Sudirman, Kota Negara Kabupaten Jembrana ini, polisi ini membagikan takjil dan sembari sosialisasi bagaimana berkendara dengan selamat kepada pengendara yang melintas, Jum’at (10/5/2019).

Tentu saja, aksi simpati para polisi lalu lintas ini mendapatkan respon positif para pengendara yang kebetulan melintas di simpang empat Jalan Sudirman.Tidak sedikit pengendara meluangkan waktunya untuk berhenti sejenak untuk mendapatkan arahan dari petugas. Untuk mensosialisasikan keselamatan berlalulintas dalam rangka Operasi Keselamatan Agung 2019 jelang arus mudik lebaran ini.

Baca Juga:  Buka Bimtek Aplikasi SRIKANDI, Sekda Dewa Indra Apresiasi Pemutakhiran Tata Kelola Bidang Kearsipan

Tidak hanya mensosialisaikan tentang keselamatan berlalulintas kepada pengguna jalan.Satuan Lalu Lintas Polres Jembrana juga membagikan ratusan takjil atau makanan serta minuman berbuka puasa kepada pengguna jalan terutama umat muslim yang sedang menjalankan ibadah puasa yang kebetulan lewat di lokasi.

Kasat Lantas Polres Jembrana  AKP Yoga Widyatmoko mengaku kegiatan bagi takjil yang dirangkaikan dengan Sosialisasi Keselamatan Agung 2019, ini akan dilakukan selama bulan puasa atau mendekati hari raya idul fitri.

“Kita ingin sampaikan ke pengendara, berkendara selain melengkapinya dengan surat-surat, juga harus paham bagaimana harus berkendara dengan baik dan benar, itu yang kita sampaikan pengendara,” terangnya.

Baca Juga:  PJ Bupati Buleleng Ingin RPJPD Disusun Sebagai Bingkai Pembangunan Sesuai Potensi Daerah

Selain menyampaikan langsung, Lantas dalam sosialisasi ini juga membentangkan spanduk yang bertulisan ajakan agar pengendara untuk keselamatan berlalu lintas.

Aksi yang dilakukan puluhan anggota lantas Polres Jembrana ini bahkan mendapatkan reaksi positive dari pengguna jalan yang kebetulan lewat dilokasi kegiatan.

Warga berharap kegiatan humanis semacam ini bisa ditiru polres lainnya di indonesia//selain untuk mendekatkan hubungan antara polisi dan masyarakat, kegiatan ini juga diharapkan mampu menekan angka kecalakaan yang selama ini kerap memakan korban jiwa. (ka-ak)

 

Berita Terkait

Back to top button
error: Konten ini terlindungi.