fbpx
FeaturedPeristiwaTabanan

Sopir Ngantuk, HRV Tabrak Truk di Jalur Tengkorak

TABANAN, MEDIAPELANGI.com – Kecelakaan lalu-lintas kembali terjadi di jalur Denpasar – Gilimanuk termasuk Banjar Dinas Bonian, Desa Antap,Kecamatan Selemadeg, Kabupaten Tabanan, Sabtu (22/6/2019) sekitar pukul 07.00 Wita. Beruntung kejadian ini tidak menimbulkan korban jiwa.

Diduga pengemudi Honda HRV mengambil haluan terlalu ke kanan saat melaju, sehingga bertabrakan dengan kendaraan truk yang berjalan dari arah berlawanan.

Menurut keterangan Kapolsek Selemadeg AKP I Made Budi Astawa saat dikonfirmasi membenarkan peristiwa kecelakaan tersebut,bermula saat Honda HRV nopol D 1029 PU yang di kemudikan Edy Tasnia Sambiring (45) alamat jalan Raya Parangtritis III No. 22 A /RT 02/11 Ancol Jakarta Utara, melaju dari arah barat Gilimanuk menuju timur Denpasar.

Baca Juga:  Dirkeswat Ditjenpas Kunjungi Lapas Tabanan untuk Uji Petik Standar Kebutuhan Dasar

“Sesampainya di lokasi kejadian,pada saat melintasi jalan tanjakan dari arah barat, pengemudi kendaraan Honda HRV kurang konsentrasi, diduga mengantuk sehingga mobil yang dikemudikannya melaju terlalu ke kanan hingga melewati marka as jalan,”terang Budi Astawa.

Pada saat bersamaan lanjut AKP Budi Astawa sewaktu kendaraan HRV melewati marka as jalan, dari arah timur Denpasar datang kendaraan truk Mitsubishi nopol DK 8321 WD yang dikemudikan I Gede Adnyana (40) alamat Jalan Plawa GG II Kelurahan BB Agung,Kecamatan Negara,Kabupaten Jembrana.

“Didiuga pengemudi Honda HRV mengambil haluan terlalu ke kanan sehingga bertabrakan dengan truk yang melaju dari arah berlawanan,” Lanjut AKP Budi Astawa.

AKP Budi Astawa menyampaikan himbauan, agar para pengemudi, berhati-hatilah saat berkendara, patuhilah rambu lalu lintas dan marka jalan, termasuk juga perhatikan kecepatan kendaraan. “Jika mengantuk sebaiknya untuk beristirahat.” pungkasnya.(ka)

Berita Terkait

Back to top button
error: Konten ini terlindungi.