fbpx
FeaturedPeristiwaTabanan

Ceceran Oli di Jalur Tengkorak Picu Pengendara Motor Ini Jatuh

TABANAN, MEDIAPELANGI.com – Kecelakaan lalu lintas dialami seorang pria bernama Daelamik (51). Korban jatuh dari sepeda motor saat melintas di Jalan umum jurusan Denpasar-Gilimanuk, termasuk di Banjar Dinas Penyalin, Desa Samsam, Kecamatan Kerambitan, Tabanan.

“Korban mengalami lecet bibir atas, lecet dagu, lecet pelipis kanan dan lecet jari tangan kanan. Istrinya bernama Imah (45) yang diboncengnya juga lecet di bibir atas dan pelipis kiri,” terang Kapolsek Kerambitan Kompol I Wayan Suana, Sabtu (8/6/2019).

Lakalantas bermula ketika korban asal Banyuwangi, Jawa Timur ini melaju dari arah Gilimanuk menuju Denpasar mengendarai sepeda motor Honda Vario 125 dengan nomor polisi P 3567 UJ, Sabtu (8/6/2019) sekitar pukul 09.30 Wita.

Setibanya di TKP tepatnya di kilometer 23 yang kondisi jalannya menurun dan menikung ke kanan, korban tidak melihat ada ceceran oli. Spontan, motor yang dikendarai korban oleng. Korban bersama istrinya jatuh di badan jalan.

Beruntung disaat yang sama tidak ada kendaraan melaju kencang sehingga korban hanya mengalami luka lecet. Oleh petugas kepolisian, kedua korban kemudian dibawa ke BRSU Tabanan untuk dilakukan pengobatan.

“Kesimpulannya pengendara motor kurang hati-hati dan kurang waspada pada saat mengendarai sepeda motor sehingga tidak melihat ada ceceran oli sehingga menyebabkan kecelakaan,” kata Kapolsek.(aw)

Berita Terkait

Back to top button
error: Konten ini terlindungi.